Posted by Admin TQ on 1/10/2009 10:00:00 PM

Saking banyaknya ide tulisan yg mau dibikin, jadi aku gabungin aja semua jadi satu. Makanya judul postingan ini menjadi Tuttifrutti.
1. Sesuai iklan yg aku pasang di blog ini, kemarin warga Indonesia di Qatar berkumpul di Gedung Qatar Charity untuk menunjukkan solidaritas kepada Palestina. Beritanya pun sempat disampaikan oleh The Peninsula Qatar terbitan hari ini, dan juga Gulf-times. Dari fundraising ini terkumpul dana sebesar QR 75000 yang langsung diserahkan ke Qatar Charity.


Acara ini dimulai dengan pembukaan, sambutan2 dan presentasi mengenai konflik Palestina-Isarel yg dipaparkan oleh Bpk. Sigit. Berbeda dengan gaya pemaparan yg biasa kita dengar, presentasi ini menjadi menarik karena didasarkan atas pendekatan ilmiah dan sejarah, sehingga peserta benar2 mengerti duduk perkara yg terjadi di Palestina, dimana terlihat jelas bahwa bangsa Kan'an (Palestina) adalah penduduk asli sejak ribuan tahun yang lalu di wilayah yg menjadi sengketa tersebut. Wajar bila mereka mati2an untuk mempertahankan wilayah tersebut. Salah satu pembicara juga menyampaikan bahwa di pembukaan UUD 1945 tercantum "Bahwa sesungguhnya penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan"
Berikut ini catatan yg dibuat oleh Rania binti Susila mengenai acara tersebut.


2. Kemarin juga ada event pertandingan final Qatar Exxon Open yang dimenangkan oleh Andy Murray. Sorry, aku nggak nonton, jadi kalo mau berita lengkapnya, baca koran aja :)

3. Pagi ini Doha diselimuti awan tebal dan sempat hujan gerimis sekitar jam 6.20. Walaupun begitu, angin tidak terlalu kencang sebagaimana keadaan minggu lalu.

4. Mulai hari ini sampai dengan hari selasa, ada pameran "Made In Qatar" di Doha Exhibition Center. Menurut sumber yg bisa dipercaya, KBRI membuka stand di pameran ini dengan nomor stand 123.

0 comments: